http://undangan.snmptn.ac.id

http://www.undangan.snmptn.ac.id. adalah situs online untuk melihat Hasil proses Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) atau Hasil SNMPTN 2011 melalui jalur undangan atau seleksi berdasarkan prestasi akademik tinggi di SLTA mulai diumumkan malam ini. Jumlah peserta yang dinyatakan lolos jalur undangan yakni sebanyak 46.706 orang.

"Jumlah peserta yang diterima melalui jalur undangan yakni 46.706 orang. Itu sekitar 20,04 % dari total pendaftar, sedangkan jumlah pendaftar semua adalah 232.948 orang," ujar Ketua Umum Panitia Pelaksana SNMPTN 2011, Herry Suhardiyanto dalam konferensi pers di Gedung Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendiknas, Senayan, Jakarta, Selasa (17/5/2011) malam.

Hasil proses seleksi bisa dilihat secara online mulai malam ini di situs http://undangan.snmptn.ac.id Kemudian juga bisa dilihat melalui sejumlah media cetak edisi 18 Mei 2011.

"Mulai sekarang bisa diakses," tutur Herry.

Perlu diketahui bahwa SNMPTN tahun 2011 dilakukan melalui 2 jalur, yakni jalur undangan dan jalur ujian tertulis. Jalur undangan yang baru tahun ini diselenggarakan, merupakan proses seleksi mahasiswa baru melalui prestasi akademik selama di Sekolah Lanjutan Tingkat Atas.

Jadi hanya siswa yang berprestasi baik yang berhak mengikuti SNMPTN jalur undangan. Selain itu, siswa tersebut juga direkomendasikan oleh Kepala Sekolah masing-masing untuk mengikuti jalur undangan.

Menurut data panitia SNMPTN 2011, jumlah total peserta SNMPTN jalur undangan yang mendaftar adalah 232.948 orang dari total 8.227 sekolah di seluruh Indonesia. Pendaftaran telah dilakukan secara online pada 1 Februari sampai 15 Maret 2011, kemudian dilanjutkan dengan dua tahapan seleksi oleh 58 Perguruan Tinggi Negeri (PTN) pada 21 Maret-14 Mei 2011.

Khusus untuk jalur undangan, pihak panitia SNMPTN memprediksikan daya tampung sebesar 57.267 orang yang diterima. Namun pada prakteknya hanya 46.706 orang yang diterima. Dengan demikian, ada sisa 10.561 kursi yang akan ditambahkan pada jalur ujian tulis mendatang.

Dari total 46.706 orang yang lolos jalur undangan, yang paling banyak dipilih adalah Universitas Brawijaya sebanyak 4370 orang, Universitas Negeri Semarang sebanyak 3495 orang, Institut Pertanian Bogor sebanyak 2514 orang, Universitas Indonesia sebanyak 2327 orang, dan Institut Teknologi Bandung sebanyak 1979 orang.

Jika jumlah 46.706 orang hanya sebesar 20 % dari total pendaftar, maka untuk jalur ujian tertulis mendatang masih tersedia kursi sekitar 106 ribu. Proses seleksi SNMPTN 2011 melalui ujian tertulis akan digelar pada 31 Mei-1 Juni mendatang.

(via detikcom)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

foto artis ketika cinta bertasbih

Artis Korea Oh In Hye Jadi Pusat Perhatian karena Gaun Seksinya

10 Foto Artis Cewek Korea Cantik Dan Seksi